E-4B Nightwatch |
Dua pesawat E-4B Amerika Serikat (AS) atau yang dikenal dengan sebutan �Doomsday Planes (Pesawat Kiamat)� rusak setelah diterjang angin tornado di pangkalan udara Nebraska.
Pesawat E-4B dijuluki sebagai �pesawat kiamat� karena dirancang untuk bertahan dari gelombang kejut elektromagnetik jika terjadi perang.
Dua angin tornado muncul memporak-porandakan pangkalan Angkatan Udara AS di Offutt, Nebraska, pekan lalu. Terjangan dua angin tornado terjadi setelah muncul hujan disertai badai.
Menurut seorang kapten Angkatan Udara AS, Mark Graff, seperti dikutip Stars and Stripes, semalam (24/6/2017), total ada sepuluh pesawat, termasuk dua pesawat E-4B Nightwatchers yang rusak.
Awalnya, juru bicara Angkatan Udara AS Kolonel Pat Ryder mengatakan, pesawat E-4B tidak terpengaruh oleh terjangan angin ganas itu. Menurutnya, E-4B adalah pesawat yang dalam keadaan siap permanen untuk lepas landas jika terjadi keadaan darurat sehingga tidak terpengaruh.
Tapi, pihak Angkatan Udara AS kepada AFP, Minggu (25/6/2017), mengonfirmasi bahwa dua pesawat E-4B memang rusak. �Dua pesawat E-4B National Airborne Operations Center yang ditempatkan di Offutt AFB (Air Force Base) mengalami kerusakan akibat badai,� kata pihak Angkatan Udara AS.
Pesawat lain di Offutt, yang mengalami sedikit kerusakan adalah pesawat pengintai RC-135 dan enam lain. Namun, semuanya telah diperbaiki.
Sumber : https://www.sindonews.com/
0 Response to "Dua E-4B Nightwatch 'Pesawat Kiamat' AS Rusak Diterjang Angin Tornado"
Post a Comment